Meskipun sekarang sudah zaman instan messenger, namun SMS masih diperlukan. Biasanya untuk validasi login, pendaftaran, otentikasi 2 faktor dan sebagainya. Nah sekarang hal itu dipermudah oleh google dengan fitur google messages.
Caranya sama dengan whatsapp web, yaitu sebagai berikut:
1. Buka web https://messages.google.com/web/ sehingga tampak kode QR yang siap di scan
2. Buka layanan SMS di gadget dan buka SMS web
3. Scan QR code
4. Selesai dan siap untuk kirim SMS










